Hai orang-orang yang beriman, barangsiapa di antara kamu yang murtad dari agamanya, Maka kelak Allah akan mendatangkan suatu kaum yang Allah mencintai mereka dan merekapun mencintaiNya, yang bersikap lemah Lembut terhadap orang yang mukmin, yang bersikap keras terhadap orang-orang kafir, yang berjihad dijalan Allah, dan yang tidak takut kepada celaan orang yang suka mencela. Itulah karunia Allah, diberikan-Nya kepada siapa yang dikehendaki-Nya, dan Allah Maha luas (pemberian-Nya), lagi Maha Mengetahui.

QS. Al-Maidah Ayat 54


Senin, 21 Januari 2013

Mau dapat cinta dari Allah? -OASE-

Bismillahirrahmanirrahim

OASE, Kamis 17/01/2013
Pembahasan Hadits ke 37 Bab 3 Kitabul Jami'

***Mau dapat cinta dari Allah?***

Harus jadi hamba yang berTAQWA, GHANIY, dan KHAFIY.

1. TAQWA
Melaksanakan ketaatan kepada Allah berdasarkan ilmu dari Allah, bukan dari logika dan perasaan semata. Jadi salah orang yang mau banyak ibadah tapi tidak sesuai tuntunan syariat, ini sifat berlebihan. Bid'ah.

2. Al-Ghaniy (KAYA)
Yang dimaksud adalah kaya hati. Merasa puas, ridha, dan cukup terhadap apa yang diberikan Allah. Mental orang miskin (hati), masih mengharap tambahan dari apa yang dia miliki sekarang dan tidak pernah puas.

3. Al-Khafiy (TERSEMBUNYI)
Lebih mengutamakan menyembunyikan amalannya dan tidak suka dikenal. Ini sangat sulit karena tabiat manusia yang suka dipuji dan dikenal.

Al-Hadits: Dari Sa'ad bin Abi Waqqash radhiyallahu 'anhu, ia berkata, saya mendengar Rasulullah shallallhu 'alaihi wa sallam bersabda: "Sesungguhnya Allah Ta'ala mencintai hamba yang bertaqwa, merasa cukup
dan tersembunyi" (Akhrajahu Muslim).

Cinta Allah itu sangat special. So, marilah bersungguh-sungguh!

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Silahkan berkomentar baik itu kritik dan saran demi perbaikan blog ini ke depannya. Jikalau ada salah-salah kata kami mohon diampunkan oleh Allah subhanahu wata'ala. Syukran